Kamis, 04 Agustus 2011

PARTAI SRI

[JAKARTA] Majelis Pertimbangan Partai Sarikat Rakyat Independen (SRI), dan mantan anggota DPR, Rahman Tolleng mengatakan, mantan Menteri Keuangan yang kini menjabat Direktur Pelaksana Bank Dunia, Sri Mulyani Indrawati, pantas menjadi Presiden Republik Indonesia. Menurutnya, sikap jujur, tegas dan memiliki kapasitas yang dimiliki Sri Mulyani sangat tepat untuk memimpin Indonesia. Dia mengakui, selama ini Partai SRI menjalin komunikasi yang baik dengan Sri Mulyani.  “Komunikasi dilakukan, dengan berjarak, dan beliau (Sri Mulyani ) tidak melarang, ” ucapnya di gedung Mahkamah Konstitusi di Jakarta, Rabu (15/6) . Lebih lanjut, Rahman menjelaskan, Partai SRI optimis, mendapatkan suara pada pemilu mendatang. Karena, rakyat sudah muak dengan parpol – parpol yang ada saat ini. Maka Partai SRI, hadir untuk menjadi alternatif. Dirinya mengatakan, Sri Mulyani tidaklah terlibat dalam skandal Bank Century. Karena menurutnya, KPK sudah mengatakan tidak ada bukti keterlibatan Sri Mulyani dalam skandal tersebut.  “Sri Mulyani tokoh bersih. Kita membela Sri Mulyani jauh sebelum mendirikan partai, “ ujarnya ketika dimintai keterangan mengenai kasus Century. Rahman beranggapan, berdirinya partai baru, disaat pembahasan ambang batas parlemen sedang berlangsung, merupakan kondisi yang wajar. “Rakyat saja yang menentukan melalui threshold, karena dinamika dalam masyarakat bisa berubah,” ujarnya. Partai SRI, kata Rahman, berideologi republikanisme dalam bingkai pancasila. Dengan bendera partai bertuliskan SRI. “ Huruf I nya itu, bergambar sapu lidi. Karena, kita partai bersih. Yang kotor- kotor kita sapu,” jelasnya. sumber:suara pembaruan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar